Sabtu, 04 Mei 2013
Apa itu Ekonomi Rekayasa
Ekonomi teknik atau sering disebut juga ekonomi rekayasa adalah sebuah disiplin ilmu keteknikan yang unik. ilmu ini menggabungkan analisis ekonomi pada sebuah kegiatan konstruksi. Ilmu ini memberikan teknik pemecahan masalah (problem solving) serta pengambilan keputusan (making of decision) mengenai berbagai masalah-masalah yang rumit dalam pelbagai proyek konstruksi.
Ilmu ini juga dipakai dalam studi kelayakan dari sebuah kegiatan konstruksi, serta dapat mengevaluasi pengambilan kebijakan pembangunan dari kaca mata dunia ekonomi. Prinsip yang dipakai adalah analisis dan pencarian alternatif-alternatif pada suatu kegiatan konstruksi, dengan meninjau dari berbagai aspek lain: teknis, sosial, ekologi, dan lain-lain, sehingga dapat diketahui bernilai atau tidak/layak atau tidaknya proyek tersebut secara ekonomi.
Sebuah proyek konstruksi, setidaknya dimulai dengan terbentuknya ide atau sebuah tujuan yang dicapai, dengan melihat juga aspirasi dari masyarakat, hingga tahapan operasi dan pemeliharaan (operation and maintenance). Langkah-langkah ini diperlukan untuk mengantisipasi lebih awal titik-titik yang memerlukan analisis secara ekonomi. Ada perbedaan yang jelas antara analisis ekonomi proyek dengan perhitungan rencana anggaran biaya. Rencana anggaran biaya (RAB) sebuah proyek adalah penentuan biaya yang akan dikeluarkan dalam pelaksanaan proyek tersebut. Lain halnya analisis ekonomi sebuah proyek, adalah kajian ekonomi sebuah proyek: apakah ide, tujuan, dan perencanaan sebuah proyek layak atau tidak pelaksanaanya secara ekonomi.
Langganan:
Postingan (Atom)